Rabu, 14 Juni 2017

Pengenalan Linux

Pengenalan Linux

1).Tujuan :Mengetahui Perbandingan / Perbedaan Linux dengan sistem operasi lain

mungkin banyak yang bertanya tanya ,apa sih linux itu?kegunaan nya / keuntungannya memakai linux itu apa?  Di blog  saya yaitu YOEZEZ BLC TELKOM KLATEN saya akam memberikan pengertian mengenai apa linux itu,dan apa fungsinya/keuntungannya menggunkan linux ,dan masih banyak lagi

2).Pengertian : Linux adalah nama sebuah sistem operasi (operating system) untuk PC yang bekerja secara Multitasking dan MultiUser. Linux bekerja secara multi tasking artinya dapat menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan, misalnya dapat bermain game sambil melakukan download dari internet. Linux bekerja secara Multiuser artinya Linux mendukung penggunaan aplikasi atau computer untuk melayani beberapa user sekaligus, misalnya sebuah program dapat digunakan bersama-sama pada jaringan network.
Linux sebenarnya adalah tiruan (clone) dari UNIX yang dirancang untuk dijalankan pada PC. Berbicara tentang UNIX, pada dasarnya sistem operasi ini bersifat portable (tidak tergantung pada perangkat keras tertentu) sehingga dapat digunakan mulai dari platform notebook hingga super computer. Demikian pula halnya Linux, sistem operasi ini sudah sangat popular dan banyak diminati para professional.

3).Perbedaan mendasar linux dengan sistem operasi lain yaitu Satu hal yang membedakan Linux terhadap sistem operasi lainnya adalah harga. Linux ini lebih murah dan dapat diperbanyak serta didistribusikan kembali tanpa harus membayar fee atau royalti kepada seseorang. Tetapi ada hal lain yang lebih utama selain pertimbangan harga yaitu mengenai source code.  Source code Linux tersedia bagi semua
orang sehingga setiap orang dapat terlibat langsung dalam pengembangannya. Kebebasan ini telah memungkinkan para vendor perangkat keras membuat driver untuk device tertentu tanpa harus mendapatkan lisensi source code yang mahal atau menandatangani Non Disclosure Agreement (NDA). Dan itu juga telah menyediakan kemungkinan bagi setiap orang untuk melihat ke dalam suatu sistem operasi yang nyata dan berkualitas komersial. Karena Linux itu tersedia secara bebas di internet, berbagai vendor telah membuat suatu paket distrbusi yang dapat dianggap sebagai versi kemasan Linux. Paket ini termasuk lingkungan Linux lengkap, perangkat lunak untuk instalasi dan mungkin termasuk perangkat lunak khusus dan dukungan khusus

4) Distro-distro Linux ada banyak seperti
1. DEBIAN
2. REDHAT
3. UBUNTU
4. XANDROS
5. KNOPPIX
6. SLACKWARE
7. SUSE
8. CentOS
9. GENTOO
10. MANDRIVA LINUX / LINUX-MANDRAKE
11. FREESPIRE
12. PCLINUXOS
13. PUPPY LINUX
14. DAMN SMALL LINUX
15. KULIAX
16. FEDORA
17. LINDOWS
18. Lycoris
19. BLANKON
20. BACKTRACK
21. MANDRIVA
22. Linux Xnuxer
23. Rendhat
24. Lycoris
25. Debian / GNU Linux
26. Linux – Mandrake
27. Linux Mint
 Untuk logo logonya bisa di lihat di http://goblokneblog.blogspot.co.id/2013/05/arti-lambang-dari-masing-masing-distro.html
dan masih banyak lagi distro distro linux ,karna distro distro di bawah /mengikuti linux lebih dadi 100 distro dan dapat dikembangkan
banyaknya Distro distro Linux bisa di lihat di http://macammacamdistrolinux.blogspot.co.id/

Mengapa kita harus menggunakan linux?
Karena dengan GNU GPL Linux menawarkan sebuah sistem operasi sekelas UNIX dengan biaya yang relatif murah. Terutama bagi perusahaan dengan kapital kecil Linux memberi angin segar terhadap investasi perangkat lunak yang dibutuhkan.

Linux yang tak berbiaya tinggi ini bukan berarti tanpa menganut asas legalitas. Banyak distribusi Linux yang membolehkan para penggunanya untuk menggandakan tanpa perlu membayar lisensi. Sehingga kita memperoleh produk terbaik dengan tetap menjaga aspek hukum dengan tidak membajaknya.

1. Kernel adalah suatu perangkat lunak yang menjadi bagian utama dari sebuah sistem operasi. Tugasnya melayani bermacam program aplikasi untuk mengakses perangkat keras komputer secara aman
2. Shell adalah penterjemah (command line interpreter). Pada Linux disebut sebagai terminal. Perangkat lunak inilah yang menjadi jembatan antara user dengan sistem linux.User cukup memberikan perintah dan shell yang akan menanganinya.
3. Aplikasi (aplication software) adalah program-program yang dibuat oleh user, untuk memenuhi kebutuhuannya sendiri. Program-program ini dapat dibuat dengan menggunakan sejumlah utilitas,
Perintah perintah dasar linux :
cd
fungsi: digunakan untuk berpindah ke direktori lain.
chmod
fungsi: digunakan untuk mengatur hak akses suatu file atau direktori
clear
fungsi: digunakan untuk membersihkan seluruh layar terminal
cp
fungsi: digunakan untuk menyalin sebuah file
date
fungsi: digunakan untuk menampilkan tanggal dan waktu
halt
fungsi: digunakan untuk mematikan sistem
history
fungsi: digunakan untuk melihat perintah apa saja yang telah digunakan
ls
fungsi: digunakan untuk melihat isi dari suatu direktori
mkdir
fungsi: digunakan untuk membuat direktori baru.
mv
fungsi: untuk memindahkan file, bisa juga untuk merubah nama sebuah file.
nano
fungsi: digunakan untuk text editor
passwd
fungsi: digunakan untuk menggunakan password
pwd
fungsi: digunakan untuk menampilkan nama direktori dimana Anda sedang berada
reboot
fungsi: digunakan untuk menghidupkan ulang sistem/komputer
restart
fungsi: menjalankan ulang service yang sedang berjalan.
rm
fungsi: digunakan untuk menghapus file.
rmdir
fungsi: digunakan untuk menghapus direktori
shutdown
fungsi: sama seperti halt, digunakan untuk mematikan sistem
start
fungsi: digunakan untuk menjalankan sebuah service.
stop
fungsi: digunakan untuk menghentikan sebuah service yang sedang berjalan
sudo
fungsi: menjalankan perintah sebagai root
tar
fungsi: digunakan untuk mengekstrak file dengan format *tar.gz *.tgz
touch
fungsi: digunakan untuk membuat file baru dalam keadaan kosong.
unzip
fungsi: digunakan untuk mengekstrak atau mengurai file yang dikompress dalam bentuk *.zip
who
fungsi: digunakan untuk melihat siapa saja yang sedang login
ifconfig
fungsi: digunakan untuk melihat informasi pada kartu jaringan, seperti IP address, Mac address, dan lain-lain
untuk sejara dari linux dan perkembangannya bisa di lihat di https://www.linux.or.id/sejarah-dan-perkembangan-linux.html  Referensi:http://www.pintarkomputer.com/perintah-perintah-dasar-terminal-linux-beserta-fungsinya/ , http://macammacamdistrolinux.blogspot.co.id/ .

0 komentar:

Posting Komentar

Soal Ujian Nasional SMK Mata Pelajaran Bahasa Inggris 2015

Soal Ujian SMK Bahasa Inggris 2015