Rabu, 21 Juni 2017

Menggabungkan 4 Laptop

 Menghubungkan 4 laptop menggunakan switch

1.Pengertian : Samba adalah Perangkat lunak bebas yang berlisensi di bawah GNU General Public License , proyek Samba adalah anggota dari Software Freedom Conservancy . Samba adalah komponen penting untuk mengintegrasikan secara mulus Server Linux / Unix dan Desktop ke dalam lingkungan Active Directory. Hal ini dapat berfungsi baik sebagai kontroler domain atau sebagai anggota domain biasa.

2.Pendahuluan : Jaringan wilayah lokal (Bahasa Inggris: local area network biasa disingkat LAN) adalah jaringan Komputer yang jaringannya hanya mencakup wilayah kecil ,Pengertian jaringan LAN adalah sebuah jaringan yang menghubungkan sejumlah komputer di dalam satu area tertentu yang tidak begitu luas, seperti dalam satu kantor atau satu gedung. Kelebihan jaringan LAN adalah memudahkan user dalam membagikan file dengan cara sharing dengan lebih cepat dan ringkas dan biaya operasionalnya relatif kecil. Ada 2 tipe jaringan LAN, yaitu jaringan Peer to Peer dan jaringan Clien-Server. Dua tipe jaringan LAN tersebut memilki keunggulan dan kelemahan masing-masing.

3.Jaringan LAN tersusun dari beberapa elemen dasar, yaitu sebagai berikut.
  1. Komponen Fisik LAN
Komponen Fisik dasar LAN terdiri dari Personal Computer (PC), Network Interface Card (NIC), RJ 45, Kabel, dan Topologi Jaringan. Selain itu ada juga peralatan pendukung LAN yaitu Switch atau HUB, Router, dan Access Point.

  • Personal Komputer (PC)
Tipe personal komputer (PC) yang digunakan dalam jaringan sangat menentukan kinerja dari jaringan tersebut. Komputer yang memilki spesifikasi tinggi akan mampu mengirim dan mengakses data dalam jaringan dengan lebih cepat. Dalam jaringan tipe Client-Server, komputer yang bertugas sebagai server harus memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibandingkan komputer-komputer lain yang berfungsi sebagai workstation, hal ini karena server memilki tugas menyediakan fasilitas dan mengelola operasional jaringan tersebut.



  • Network Interface Card (NIC)
Network Interface Card (NIC) adalah sebuah kartu jaringan yang berfungsi sebagai jembatan antar komputer dalam satu jaringan. Ada beberapa tipe Network Interface Card yaitu ISA dan PCI, dan tipe Network Interface yang sering digunakan saat ini adalah tipe PCI.


  • RJ 45
RJ 45 berfungsi sebagai konektor kabel UTP. Konektor ini biasanya sering digunakan dalam topologi jaringan LAN.

  • Topologi Jaringan
Topologi jaringan adalah gambaran fisik dari pola hubungan antar komponen jaringan, yang meliputi server, workstation, switch atau HUB, router dan pengkabelannya. Ada 4 topologi jaringan yang umum digunakan, yakni topologi Bus, Star, Ring, dan Tree.



    Switch atau HUB adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk menggabungkan komputer client menjadi sebuah jaringan yang selanjutnya akan dihubungkan ke komputer server. Switch dan HUB sebenarnya memilki fungsi yang sama yakni untuk membentuk suatu jaringan komputer. Perbedaan antara Switch dan HUB terletak pada pengiriman data, jika Switch menerima data akan dikirimkan data tersebut hanya ke komputer yang berkepentingan saja, sedangkan HUB jika menerima data akan mentransmisikan data tersebut ke semua port yang ada. Switch biasanya digunakan untuk jaringan lokal yang tidak begitu luas, dan untuk jaringan LAN yang jangkauannya lebih luas biasanya menggunakan Router.


4.Tujuan : Agar bisa Melakukan langkah dengan benar

5.Jangka waktu : -+ 30 menit

6.Alat dan bahan :
- switch
-kabel UTP yang sudah di lakukan pengkabelan
-4 laptop
-charger laptop

7.Langkah :
1.sambungkan kabel UTP dari switch ke port ethernet di laptop

2.klik icon wifi

















3. pilih network connections

















4.pilik add














5.pilih ethernet lalu create















6.pilih ipv4 setting


















7. untuk method rubah menjadi manual

















8.klik add dan rubah address , netmask ,gateway setelah itu klik save


















9.setelah itu kita test ping yaitu ping 192.168.0.2


















10. setelah itu hasilnya seperti di gambar bawah ini



















kesimpulannya : harus ada komunikasi antar pengguna
referensi : https://id.wikipedia.org/wiki/Jaringan_wilayah_lokal
http://jualpatchcord.com/blog/pengertian-lan-cara-membuatnya/
karena gambar susah di muat bisa lihat di https://drive.google.com/drive/folders/0B9c92RQOzSTaVDRjNWtRb01sX1E 
untuk gambar dan caranya

0 komentar:

Posting Komentar

Soal Ujian Nasional SMK Mata Pelajaran Bahasa Inggris 2015

Soal Ujian SMK Bahasa Inggris 2015